Nafaznews.com - Sosok bassist Seventeen, Muhammad Awal Purbani atau kerap disapa Bani Seventeen dikenal sebagai sosok yang religius oleh keluarga maupun rekan-rekannya. Sejak dua tahun belakangan bahkan sosok Bani disebut ayahnya, Fajar Wibowo, semakin relijius.
Fajar menceritakan jika Bani kerap menasehati keluarga tentang ajaran agama. Bahkan Fajar pernah dinasehati oleh Bani agar tak membagikan unggahan tak jelas di media sosial.
"Ya pernah waktu saya ngeshare di whatsapp gitu terus saya dinasehati Bani agar tidak ngeshare hal-hal yang tidak jelas dan tak sesuai dengan ajaran agama," ukar Fajar di rumah duka di RT 04/ RW 15, Gamping Tengah, Ambarketawang, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman.
Fajar pun mengenang jika Bani pun sering mengingatkan agar salat lima waktu. Fajar pun menyebut jika anak sulungnya ini selalu menjalankan salat lima waktu.
"Memang ada perubahan drastis dari sikap Mas Bani soal itu (semakin religius), kami tak tahu apa sebabnya. Kayaknya begitu belakangan ini dia sedang mendekatkan diri pada agama," ungkap Fajar.
Fajar menceritakan jika di awal karir Bani di dunia musik, dirinya sempat khawatir. Fajar beralasan jika musisi atau pemain band itu kerap dekat dengan minuman beralkohol dan narkoba. Tetapi ternyata, Bani dan Seventeen membuktikan jika tak selamanya pemain band dekat dengan kesan kerap mabuk.
"Ternyata Bani dan Seventeen komitmennya kuat. Mereka (Seventeen) belum pernah menggunakan narkoba, bahkan Bani tak juga minum minuman keras," urai Fajar.
Tak hanya religius, Bani pun disebut oleh Fajar sebagai sosok yang sangat peduli dan sayang pada keluarga. Bani pun kerap membantu biaya pendidikan bagi adik-adiknya.
"Bani itu anak pertama dari lima bersaudara. Sejak mulai bagus karirnya di musik, Bani sering membantu biaya pendidikan bagi adik-adiknya. Dari bantuan Bani kepada adiknya, dua adik Bani telah lulus kuliah," tutup Fajar mengenang Bani Seventeen.
Sumber: Merdeka.com
Posting Komentar untuk "Berduka, Ayahnya Bercerita Bani Seventeen Makin Relijius Dua Tahun Belakangan"
Berkomentarlah yang bijak dan bagikan jika bermanfaat