zmedia

Kebalikan Dengan Pinokio, Ternyata Hidung Sebenarnya Meyusut Saat Anda Berbohong

Nafaznews.com - Pinokio adalah kisah seorang anak laki-laki yang hidungnya memanjang ketika dia berbohong. Tapi penelitian menemukan bahwa justru kebalikannyalah yang benar.

Menurut penelitian para ilmuwan dari Universitas Granada, Spanyol hidung manusia akan menyusut ketika mereka mengatakan suatu kebohongan karena suhu hidung turun.

Dalam studinya, peneliti merancang tes pendeteksi kebohongan yang melacak suhu hidung orang, untuk menyelidiki apa yang disebut "efek Pinokio."

Ketika seseorang berbohong, suhu ujung hidungnya turun hingga 1,2C, sementara dahinya memanas hingga 1.5C.

Rakyatku.comSemakin besar perbedaan suhu antara kedua daerah wajah, maka semakin besar kemungkinan orang itu berbohong.

Reaksi aneh ini dipicu oleh kekuatan otak yang kita gunakan ketika menceritakan kebohongan, serta kecemasan kita akan ketahuan.

"Kita harus berpikir untuk berbohong, yang menaikkan suhu dahi," kata penulis utama studi, Dr Emilio Gomez Milan.

"Pada saat yang sama kita merasa cemas, yang menurunkan suhu hidung."

Fenomena itu menyebabkan hidung Anda sedikit menyusut, meskipun perbedaannya tidak terlihat oleh mata manusia.

Peneliti mengatakan bahwa tes ini adalah "detektor kebohongan paling andal di dunia", 10 persen lebih akurat daripada tes poligraf yang terkenal.


Sumber: Rakyatku.com

Posting Komentar untuk "Kebalikan Dengan Pinokio, Ternyata Hidung Sebenarnya Meyusut Saat Anda Berbohong"