zmedia

Pasrah Dapat Label Artis Kontroversial, Ini Kata Ayu Ting-Ting

Ayu Ting Ting. (Foto: Okezone)

Nafaznews.com - Ayu Ting-Ting didapuk sebagai Artis Paling Kontroversial dalam ajang Silet Awards 2018 yang digelar di MNC Studios, Jakarta, pada Senin malam (12/11/2018). Usai menerima penghargaan, pedangdut 26 tahun itu berkomentar tentang penghargaan tak biasa yang diterimanya itu.

“Sebenarnya saya enggak suka (cap) kontroversi. Hanya saja memang sudah rezekinya dapat (penghargaan ini) ya saya terima saja,” ujar ibu satu putri tersebut.


Ayu Ting-Ting mengaku, sebenarnya cukup terkejut dengan kondisi tersebut. Pasalnya, segala sesuatu yang diperbuatnya selalu menimbulkan perdebatan di kalangan netizen. “Saya juga bingung. Mau ngapainjuga tetap saja ramai (dikomentari). Sepertinya, semua yang saya lakukan itu semuanya salah,” ungkapnya.

Kontroversi Ayu Ting Ting yang hingga kini masih terus diulik netizen adalah terkait kedekatannya dengan aktor Raffi Ahmad. Pada April 2017, pelantun Sambalado itu dikabarkan sempat berlibur bersama suami aktris Nagita Slavina tersebut ke Belanda. Foto tiket pesawat atas nama kedua artis itu menjadi bukti kala itu.

Ayu Ting Ting menduga, ada pihak-pihak yang tidak suka dengan keberhasilannya berkarya di industri hiburan. Oleh karena itu, pro dan kontra selalu mewarnai perjalanan kariernya. “Semakin Anda sukses ya mungkin cobaannya juga semakin banyak. Sekarang semuanya tergantung kita, kuat atau enggak menjalaninya,” ujar pemilik nama asli Ayu Rosmalina tersebut.

Kendati demikian, Ayu Ting Ting tetap menerima gelar tersebut dengan senang hati. Baginya, penghargaan apapun yang didapatkan merupakan rezeki yang harus disyukuri.

“Ikhlas. Namanya juga rezeki ya disyukuri saja. Alhamdulillah,” tuturnya.


Sumber: Okezone.com

إرسال تعليق for "Pasrah Dapat Label Artis Kontroversial, Ini Kata Ayu Ting-Ting"